• Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Siber
  • Disclaimer
  • Kebijakan Privasi
  • Kontak Kami
Kota Bandung
Advertisement
  • Beranda
  • Berita
  • Travel
  • Kuliner
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Berita
  • Travel
  • Kuliner
No Result
View All Result
Kota Bandung
No Result
View All Result
Home Travel

Sanghyang Heuleut Keindahan Yang Tersembunyi

adminkotabandung by adminkotabandung
October 21, 2015
in Travel
Reading Time: 2 mins read
0

Sanghyang Heuleut Keindahan Yang Tersembunyi

Sanghyang Heuleut – Setelah Tebing Keraton, Curug Batu Templek dan Stone Garden, satu lagi tempat wisata baru di Bandung adalah Sanghyang Heuleut. Sanghyang Heuleut adalah sebuah leuwi atau danau kecil yang berpadu indah dengan bebatuan dan tebing batu besar diantara rimbunnya pepohonan.

Sanghyang Heuleut berlokasi di Cipatat Kabupaten Bandung Barat. Dan merupakan bagian keindahan alam dari aliran Sungai Citarum Purba. Serta memiliki tempat menarik lainnya seperti Goa Sanghyang Kenit, Goa Sanghyang Poek dan Goa Sanghyang Tikoro.

Tempat wisata ini belum dikelola secara profesional baik oleh pemerintah ataupun swasta. Jadi di lokasi ini belum tersedia sarana dan prasarana yang menunjang untuk kegiatan wisata. Toilet dan penjual makanan pun belum tersedia disini.

Sehingga jika ingin mengunjungi lokasi ini ada beberapa hal yang harus diperhatikan diantaranya:

  • Bawa perbekalan air minum yang banyak.
  • Gunakan sandal gunung atau sepatu sport.
  • Bawa perbekalan makanan/cemilan secukupnya, perhatikan jangan sampai membebani anda ketika di perjalanan.
  • Persiapkan kondisi fisik agar prima.
  • Persiapkan mental karena track yang dilalui cukup sulit.
  • Bawa baju ganti.

Transportasi Menuju Sanghyang Heuleut

Menuju lokasi ini tidak dapat ditempuh dengan kendaraan sepenuhnya. Karena setelah memarkir kendaraan disekitar PLTA Saguling kita harus menelusuri jalan setapak dengan medan yang cukup berat.

Dari lokasi parkir kendaraan teruskan perjalanan sampai menemukan papan/kertas petunjuk arah “Ke Tempat Wisata”. Perjalanan akan melewati sanghyang poek yaitu sebuah gua yang terdapat aliran air dan banyak bebatuan.

Di sanghyang poek kita dapat beristirahat sebentar, mau selfie dulu? silahkan.

Perjalanan belum usai, selanjutnya pengunjung dapat meneruskan berjalan melalui jalan setapak yang melewati sungai berbatu sampai di lokasi ini.

Lama perjalanan jalan kaki dari PLTA Saguling ke lokasi Sanghyang Heuleut bisa mencapai 1,5 sampai 2 jam. Oleh sebab itu bersiaplah untuk bermandi keringat.

Rute perjalanan dari Kota Bandung menuju sanghyang heuleut:
– Kota Bandung, Cimahi, Padalarang, teruskan perjalanan ke arah cianjur sampai di PLTA Saguling

Rute perjalanan dari Jakarta menuju sang hyang heuleut:
– Melalui tol cipularang, keluar di tol padalarang, raja mandala, teruskan perjalanan ke arah cianjur sampai di PLTA Saguling

Mengingat lokasinya yang tersembunyi dengan medan perjalanan yang berat, disarankan tidak membawa anak kecil.

Tags: sanghyang heuleut
ShareTweetShare
Plugin Install : Subscribe Push Notification need OneSignal plugin to be installed.
Previous Post

Floating Market Lembang Memiliki 5 Hal Menarik

Next Post

Kawah Putih Bandung Pesona Wisata Gunung Patuha

Artikel Terkait

No Content Available
Load More
Next Post

Kawah Putih Bandung Pesona Wisata Gunung Patuha

BANDUNG TERKINI

Dodol Tek Kie Selalu Menemani Imlek di Bandung Hingga Kini

Dodol Tek Kie Selalu Menemani Imlek di Bandung Hingga Kini

January 28, 2025
1.3k
Wisata Keluarga di Bandung - Dusun Bambu Lembang Bandung

16 Rekomendasi Tempat Wisata Keluarga di Bandung

January 23, 2025
1.6k
daftar perumahan di bandung barat

Daftar Lengkap Perumahan di Bandung Barat, Ada Ratusan!

January 22, 2025
1.6k
rujak coel alun alun soreang

Bikin Nagih!! Rujak Coel Alun-alun Soreang Bandung

November 14, 2024
1.6k
Kota Bandung

Media informasi dan berita seputar Bandung Kota, Bandung Kabupaten dan Kabupaten Bandung Barat, serta kota lainnya di Jawa Barat. Mengulas berita terkini, wisata, kuliner, penginapan, jajanan, dan lain sebagainya.

KONTAK KAMI

Jalan Raya Padalarang-Cikalong No. 554, Cempaka Mekar, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat – Indonesia. 40553
0899.862.5050
[email protected]
www.kotabandung.id

IKUTI KAMI

NAVIGASI

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Siber
  • Disclaimer
  • Kebijakan Privasi
  • Kontak Kami
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Siber
  • Disclaimer
  • Kebijakan Privasi
  • Kontak Kami

© 2023 KOTABANDUNG.ID

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Berita
  • Travel
  • Kuliner

© 2023 KOTABANDUNG.ID